Walaupun Australia adalah benua terkecil di dunia, namun ada banyak sekali hal positif dari negeri kangguru ini. Selain menyandang gelar sebagai jumlah tertinggi ketiga penampung pelajar internasional, Australia juga memiliki 7 dari 100 perguruan tinggi terbaik di dunia. Tidak hanya dalam dunia pendidikan, namun negera ini juga merupakan tempat berdiamnya 5 kota terbaik dari 30 kota terbaik dunia, dimana salah satu iconnya adalah Rumah Opera Sydney yang juga sangat mendunia. Tentu hal yang sangat menarik apabila kita dapat meneruskan pendidikan pada negara sekaligus benua ini. Apalagi Australia telah menyiapkan beasiswa sekitar 200 juta dollar pertahun.
Salah satu dari sekian banyak beasiswa yang ada di Australia adalah skema Flinders International Postgraduate Research Scholarship (FIPRS), yakni beasiswa S2 dan S3 riset yang ditujukan bagi pelamar internasional untuk melanjutkan kuliah di Flinders University. Ini adalah peluang besar bagi siapa saja yang memiliki prestasi akademik unutk mengambil studi Master maupun Doktor berbasis riset pada universitas tersebut.
Flinders University terletak di Adelaide, Australia Selatan dan merupakan universitas negeri. Berdiri tahun 1966, universitas tersebut telah meraih banyak penghargaan mulai dari bidang penelitian, kualitas pengajaran, hingga keterlibatan dengan komunitas. Sampai saat ini, Flinders memiliki mahasiswa yang berasal lebih dari 100 negara di dunia. universitas ini juga meraih peringkat 500 besar di dunia menurut QS World University Rankings dan meraih peringkat 274 untuk Fakultas Life Sciences and Medicine. Adapun program yang ditawarkan oleh Flinders University adalah sebagai berikut:
Untuk informasi program lebih detail dapat dilihat pada halaman berikut ini.
Ada 10 kuota beasiswa yang dibuka setiap tahunnya bagi para kandidat yang menunjukan kecakapan dalam melakukan penelitian mandiri. Adapun cakupan pembiayaan dari Beasiswa Fiprs adalah sebagai berikut:
Beasiswa Australia ini memiliki durasi 2 (dua) tahun untuk program Master (S2) dan 3 (tiga) tahun untuk program Doktor (S3). Persyaratan yang harus dipenuhi bagi calon penerima beasiswa adalah sebagai berikut:
Berkas dokumen yang dibutuhkan untuk mengajukan permohonan beasiswa ini antara lain adalah:
Untuk mengunduh form yang dibutuhkan silakan membuka link berikut ini. Pendaftaran biasanya akan dibuka pada pertengahan bulan Juni. Sehingga sebelumnya dapat disiapkan persyaratan dan dokumen yang dibutuhkan sedini mungkin. Batas waktu pendaftaran adalah sebelum pertengahan bulan Agustus. Untuk mendapatkan informasi lebih lengkap mengenai beasiswa pascasarjana di Flinders University tersebut, silakan menghubungi bagian Student Finance Service melalui halaman resminya di tautan berikut ini.