Content Writer Intern

Job Title
Content Writer Intern
Job Description KALSTAR AVIATION INTERNSHIP PROGRAM

CONTENT WRITER

Kalstar Aviation menawarkan kesempatan magang bagi mahasiswa dan professional muda untuk berkontribusi bagi maskapai dan berpartisipasi di dalam pekerjaan yang menantang dan berdampak positif bagi peserta.

Program magang ini mencari aspiran muda yang berkeinginan untuk mendapatkan pengalaman berharga di industri penerbangan dan pariwisata. Peserta program magang dapat mempelajari ilmu kepemimpinan dengan mengikuti kegiatan divisi komersial dan juga mengaplikasikan ilmu dan minat melalui tugas khusus mengawal program program unggulan Kalstar Aviation.

Tanggung Jawab :

• Melaksanakan tanggung jawab khusus yang beragam berdasarkan wilayah proyek kerja.

• Melaksanakan pekerjaan dalam bidang Writing, Editing dan Proofreading text.

 

Kualifikasi minimum :

• Mahasiswa S1 jurusan Jurnalisme/Komunikasi/Media/Advertising yang sedang menjalani tahun terakhir pendidikan.

• IPK minimal 2.75

 

Kualifikasi :

• Mahir dalam ilmu menulis dan komunikasi verbal

• Dapat bekerja mandiri dan memiliki semangat proaktif

• Bersedia untuk menjalankan proses Magang selama 1,5 – 3 bulan (efektif bulan Agustus 2016)

• Memahami Power point dan Photoshop lebih di utamakan

• Mahir berbahasa Inggris

• Aktif di social media

• Aktif terlibat di dalam organisasi / komunitas

 

Benefit :

• Meningkatkan kemampuan berorganisasi, kepemimpinan, dan perencanaan.

• Mendapatkan pengalaman kerja di dunia penerbangan dan industri pariwisata.

• Memperluas koneksi terutama di dunia kerja.

• Di nominasikan untuk seleksi karyawan ke depannya.

• Mendapatkan sertifikat magang dari Kalstar Aviation.

• Mendapatkan uang saku.

 

Persyaratan Dokumen :

1. Resume / CV (tidak lebih dari dua halaman)

2. Cover letter

3. Pas foto 4 x 6

4. Scan identitas

5. Surat pengantar/keterangan dari pihak

Universitas

6. Transkrip Nilai (opsional)

 

Company Name
Kalstar Aviation
Company Description Terlahir di pulau Kalimantan, Kalstar Aviation telah menjadi maskapai penerbangan yang beroperasi semenjak tahun 2007 dan meraih kategori 1 dalam standard keselamatan penerbangan. Kalstar aviation mengoperasikan pesawat jenis E-Jet dan Propeller dengan melayani 229 rute domestik dan 41 rute regional di pulau Kalimantan, Jawa, Denpasar, Nusa Tenggara Timur dan Sulawesi Selatan.
Opening type Magang
City Tangerang Selatan
Salary Range Below Rp1,000,000
Application Deadline 30-9-2016
Send CV to: internshipprogram@kalstaronline.com

APPLY NOW/LOGIN

REGISTER FIRST

Dapatkan lowongan terbaru!

Ayo subscribe dan dapatkan informasi lowongan kerja magang, part time, volunteer, dan full time jobs disini.
Email address
Secure and Spam free...